Rabu, 24 Oktober 2018

CARA MERAWAT DAN MEMBERSIHKAN KACA FILM

Cara Merawat dan Membersihkan Kaca Film Mobil  



Merawat dan membersihkan kaca film mobil sebenarnya mudah tetapi kalau tidak diperhatikan terkadang yang tujuannya membersihkan kaca film malahan merusak kaca film tersebut.
 
berikut ini cara mudah merawat dan membersihkan kaca film mobil:

1.Sediakan Lap Khusus Kaca Film

   Bedakan lap kaca mobil bagian luar dengan lap kaca mobil bagian dalam.Ini untuk menghindari lap yang beresiko menyebabkan garis atau baret pada kaca film akibat lap yang dipakai bergantian.
Pilihlah jenis lap yang lembut dan mudah menyerap cairan.

2.Hindari Penggunaan Cairan Pembersih Kimia

     Bahan kimia amonia dan pembersih berbahan alkohol bisa merusak kaca film seperti membuat warna kaca film luntur dan menurunkan kemampuan kaca film dalam menolak panas.cukup bersihkan kaca pakai lap kering.bila agak kusam,bersihkan dengan lap basah kemudian lap kering.Menggosok kaca film jangan terlalu keras karena bisa mengakibatkan kerusakan lapisan anti gores pada kaca film.
terkadang ada kotoran yang susah dihilangkan seperti lem dan noda,ambil sabun colek sedikit dan oleskan di noda tersebut gosok dengan pelan  sampai kotoran menghilang.
Lakukan pembersihan secara rutin supaya terhindar dari kotoran yang menumpuk.